Friday, February 1, 2013

Tutorial Dual Boot Windows dan Mac



Maaf kalo menulis tutorial ini agak telat. Saya ada niat untuk menulis ini beberapa bulan yang lalu cuma belum sempet. hehehhe

Pada tulisan kali ini [enulis ingin membagi pengalaman Dual Boot hackintosh dengan Windows XP. Sebenarnya tidaj harus windows XP sih, Windows Vista dan Windows 7 juga bisa. Penulis menggunakan  pada Mac OS X Leopard dan Windows XP waktu itu. Dan sekarang masih bisa digunakan pada OS X 10.7 Lion dan Windows 7 64 bit. Dan kemungkinan besar masih bisa digunakan pada windows 8 dan Mac OS X Mountain Lion. Langsung saja penulis bagikan caranya.

  1. Pertama-tama di komputer kamu sudah harus ada Windows. terserah mau XP, Vista atau 7. yang penting ada Windows terlebih dahulu.
  2. Buat partisi untuk menginstal Mac OS X. Jangan diberi format NTFS/FAT 32. Buat Menjadi Raw Partition.
  3. Kemudian Buka terminal kemudian ketik Diskpart.
  4. Lalu ketik "select disk 0" (zero/nol).
  5. Ketik "List Partition"
  6. kau akan melihat semua partisi Hardisk Komputer kamu.
  7. kemudian ketik "Create partition primary id=af" (tanda petikany tidak usah diketik juga ya)
  8. kamu akan mendapatkan notifikasi bahwa partisi sudah berhasil dibuat.
  9. kemudian ketik lagi "List Partition"
  10. Jika kamu melihat partisi yang bernama Unknown, berati kamu sudah berhasil.
  11. sekarang ketik "select partition x" (Dimana partition X itu adalah nama partisi yang bernama unknow)
  12. ketik "active"
  13. lalu ketik exit.
Nah sekarang kamu berhasil membuat partisi untuk Mac/hackintosh menjadi aktif. ketika booting untuk pertama kali, secara default dia akan booting ke partisi x tadi. pada saat melalukan partisi ini, penulsi masih menggunakan Mac OS X Leopard.

setelah semua tahap sudah dilakukan sekarang saatnya menginstal Mac OSX pada partisi tersebut. Penulis tidak akan menulis lagi cara mengintal Mac Os X pada PC. Karena semuanya sudah penulis tulis di Blog ini. Mulai dari Leopard, Snow Leopard, dan Lion. (Mountain Lion akan menyusul nanti)

berikut tutorial-tutorial yang penulis buat di Blog ini mengenai instalasi Mac pada PC.


Note: Hanya bisa dilakukan melalui PC bukan Mac. Untuk Mac harus menggunakan Bootcamp.

My status

No comments: